Dalam pertemuan bertajuk Sapa Alumni (13/3), Rektor IPB University, Prof Arif Satria berikan pesan khusus kepada para alumni yang hadir di rumah Makan Legenda Gorontalo. Rektor berpesan agar alumni IPB University bisa mengikuti perkembangan jaman dan survive di tengah perubahan.

“Alumni harus bisa berubah mengikuti perkembangan zaman agar bisa survive di tengah perubahan seperti saat pandemi ini. Hal tersebut dikarenakan jejaring IPB University merupakan sebuah kekuatan yang besar,” ujarnya.  Menurutnya, pesan tersebut didasari oleh banyaknya inovasi-inovasi pertanian yang dilahirkan IPB University dan sudah saatnya inovasi-inovasi tersebut dikembangkan di lapangan.

“Sektor pertanian adalah sektor yang tumbuh positif sehingga harus menjadi prioritas pembangunan. Mengingat sektor pertanian adalah sektor yang tahan banting bahkan di tengah pandemi COVID-19 saat ini, maka saya mengharapkan peran dari para alumni, khususnya yang ada di Gorontalo agar bisa berkembang, terus menebar manfaat, menebar inspirasi serta menebar optimisme di daerah,” imbuhnya.

Dalam kesempatan ini, Prof Arif juga memberikan informasi mengenai skema seleksi mahasiswa baru melalui jalur khusus bagi Ketua OSIS yang memenuhi syarat akademik dan pembentukan Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis.

La Ode Haimudin, Ketua Umum Dewan Pengurus Daerah (DPD) Himpunan Alumni (HA) Gorontalo menanggapi bahwa skema khusus tersebut bisa melahirkan alumni-alumni IPB University yang bisa memimpin bangsa Indonesia. Mereka tak hanya mempunyai kapasitas intelektual yang baik, tetapi juga dilengkapi dengan kapasitas leadership yang bisa membimbing dan menghimpun masyarakat.

“Saya juga berharap dengan adanya jalur ini, nantinya bisa berdampak pada meningkatnya lulusan IPB University yang berkarir di bidang politik. Kami juga terkejut sekaligus kagum akan rencana IPB University yang mengembangkan Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis. Kami menilai rencana tersebut adalah sebuah langkah yang sangat besar yang dilakukan oleh IPB University,” ujar Sekretaris Komisi IV DPRD Gorontalo ini.

Hadir dalam kegiatan ini, Sekretaris Jenderal Dewan Pengurus Pusat (DPP) HA Gorontalo Wawan Tolingi, Direktur Kerjasama dan Hubungan Alumni IPB University, Dr Syarifah Iis Aisyah dan Asisten Direktur Hubungan Alumni Astridina, SSos, MM. (DNSW/Zul)

Sumber : https://ipb.ac.id/news/index/2022/03/rektor-ipb-university-berikan-pesan-khusus-ke-alumni-di-gorontalo/6216e04536bfe517a462e685875c543e