Eratkan Co-Fasilitator, IPB University Laksanakan Upgrading Penyambutan Mahasiswa Baru 2022
IPB University menggelar Upgrading Co-Fasilitator Penyambutan Mahasiswa Baru (PMB) secara daring. Kegiatan ini merupakan rangkaian peningkatan kapasitas yang wajib diikuti oleh 149 Co-Fasilitator PMB IPB University Angkatan 59.
Tujuan diadakannya upgrading adalah untuk meningkatkan kapasitas Co-Fasilitator dalam pelaksanaan pendampingan mahasiswa baru dan sebagai landasan penyampaian informasi kepada mahasiswa baru.
Terdapat lima rangkaian upgrading dengan berbagai materi persiapan. Diantaranya,
materi mengenai kurikulum dan pencerdasan Learning Management System (LMS). Meliputi alur penugasan, panduan penilaian dan mekanisme-mekanisme lain menyangkut PMB. Materi ini disampaikan oleh Randi Satria dan Stendy Nur Taufiq selaku Koordinator Co-Fasilitator PMB IPB 59.
Kresna Bhayu Adelta, SPt membahas tentang Manajemen Media, mulai dari prinsip-prinsip hingga implementasinya. Narasumber lain, Dr Melly Latifah, selaku Koordinator Tim Bimbingan Konseling IPB University menjelaskan cara mengenali karakter mahasiswa baru dan teknik dasar konseling.
Antusiasme Co-Fasilitator yang tinggi dalam rangkaian upgrading diapresiasi Dr Alim Setiawan Slamet selaku Direktur Kemahasiswaan dan Pengembangan Karir. Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan harapannya terhadap Co-Fasilitator atau Kakak Pendamping ini.
“Dengan diadakannya upgrading, Co-Fasilitator diharapkan dapat mengerti point of view betapa pentingnya peran mereka sebagai kakak pertama bagi mahasiswa baru di Kampus sehingga perlu memahami seluruh kegiatan PMB IPB 59 secara rinci serta dapat menyampaikan dan mengarahkan mahasiswa baru dengan baik dan berkesan,” ungkapnya.
Tim Co-Fasilitator juga dibekali materi mengenai pencerdasan setiap sub-kegiatan PMB IPB 59 secara rinci oleh Metta Paramita, SPsi selaku psikolog di Talent Mapping Mahasiswa Baru IPB dan Andita Ramadhanti, SE selaku Person in Charge (PIC) 7 Habits of Highly Effective New College Student, serta Salsabil Nisa Nurindra Putri selaku PIC Kesadaran Bela Negara.
Selain itu, para Kakak Pendamping ini juga mendapatkan materi tentang mengenai metode pendampingan dan team bonding oleh narasumber Nur Fajri Rahmawati, SP. Sedangkan upgrading mengenai Masa Pengenalan Kampus Mahasiswa Baru (MPKMB) dilaksanakan terpisah. (*/Rz)
Sumber : https://www.ipb.ac.id/news/index/2022/07/eratkan-co-fasilitator-ipb-university-laksanakan-upgrading-penyambutan-mahasiswa-baru-2022/12e1d69032206b289178483826f675c2