0251- 8622642 ex 105 ppid@apps.ipb.ac.id

Dosen dan mahasiswa IPB University dari Departemen Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) memberikan pelatihan pembuatan sabun pencuci tangan kepada para ibu KWT dari lima desa Kelompok Wanita Tani (KWT) di Desa Nagrak Selatan, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Pelatihan ini merupakan bagian dari Program Dosen Pulang Kampung (Dospulkam).

Ketua Tim Dospulkam IPB University, Dr Wulan Tri Wahyuni mengatakan, kegiatan ini bertujuan memberikan bekal keterampilan kepada para peserta mengenai cara membuat sabun pencuci tangan. Menurutnya, pelatihan pembuatan sabun cuci tangan sangat diperlukan. Mengingat pandemi yang belum selesai dan kebersihan tangan penting untuk diperhatikan.

Menariknya, tambah Dr Wulan, sabun pencuci tangan dibuat dengan aroma khas jahe. Hal ini membuat Ibu-ibu anggota KWT di Kecamatan Nagrak sangat menyambut baik dan antusias mengikuti pelatihan. Ia menilai, harga bahan yang cukup murah dan mudah didapatkan membuat masyarakat dapat membuat sabun secara mandiri di rumah masing-masing.

Rangkaian kegiatan pelatihan pembuatan sabun dimulai dengan penjelasan bahan-bahan sabun serta kegunaannya, praktik langsung oleh ibu-ibu KWT, dan pengemasan produk sabun ke dalam botol yang telah disediakan.

“Untuk itu, Tim Dospulkam IPB University menyediakan beberapa bahan, seperti sodium laureth sulfate atau texapon (surfaktan), garam, gliserin, pewarna makanan dan minyak jahe sebagai aroma khas dari produk yang dibuat. Mahasiswa juga dengan sigap mendampingi para peserta saat pelatihan pembuatan sabun cair pencuci tangan tersebut,” ungkap Dr Wulan.

Kepala Seksi (Kasi) Pemberdayaan Masyarakat Kecamatan Nagrak dalam sambutannya menyebut, “Kami sangat mendukung kegiatan yang diadakan oleh dosen IPB University ini. Semoga setelah mengikuti pelatihan ini, Ibu-ibu KWT dapat membuat sabun pencuci tangan sendiri dan menggunakannya untuk kebutuhan keluarga ataupun diproduksi untuk tujuan komersial.”

Kegiatan pelatihan itu diikuti secara gembira oleh para peserta. Salah satunya Likeu, anggota KWT Kemuning. Dalam kesempatan itu ia mengatakan, program Dospulkam IPB University memberi manfaat bagi masyarakat.

“Penjelasan pada pelatihan ini sangat berguna untuk masyarakat. Anggota KWT Kemuning menjadi mengerti tentang cara membuat sabun pencuci tangan dan menjadi bisa menghemat pengeluaran karena bisa membuat sabun sendiri”, ujar salah peserta pelatihan, Likeu Lestrianidiputri. (*)

Sumber : https://ipb.ac.id/news/index/2022/07/tak-perlu-beli-kaum-ibu-di-kecamatan-nagrak-sukabumi-diajari-cara-membuat-sabun-cair-pencuci-tangan-sendiri-oleh-dosen-ipb-university/462109bc284e735e83baf23eef2ebfff

Skip to content